Detail Berita
Disdikbud Tala Adakan Bimtek PAUD Holistik Integratif
Di Post Oleh Admin | 28 Sep 2022
Bertempat di Aula Sarantang Saruntung Pemda Tanah Laut, kegiatan yang diikuti oleh 130 (seratus tiga puluh) guru PAUD se-Kabupaten Tanah Laut ini dilaksanakan selama tiga hari, 27-29 September 2022.
Kegiatan yang dibuka oleh Bupati Tanah Laut melalui Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Setda Tala, Ir. H. M. Mursyi, M.Si ini juga dihadiri oleh perwakilan Bappeda, Dinas PMD, Kemenag Tala dan Instansi terkait lainnya yang tergabung dalam Tim Gugus Tugas PAUD HI
Mursyi, dalam sambutan sekaligus membuka secara resmi kegiatan memaparkan bahwa tahap usia dini merupakan periode utama dan pertama, serta penting dalam siklus kehidupan manusia yang harus mendapat perhatian besar.
"Pengembangan Anak Usia Dini (PAUD) secara holistik dan integratif merupakan upaya pemerintah dalam mengembangkan SDM berkualitas, berdaya saing dan berkelanjutan", paparnya.
Narasumber kegiatan adalah Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tanah Laut, Tim Gugus Tugas PAUD HI dan para fasilitator terlatih di bidang Holistik Integratif.
Menurut Zainal, baru 30% anak usia dini di Tanah Laut yang mengecep pendidkan usia dini, sehingga peran serta dan kepedulian masyarakat dan orangtua menjadi keharusan agar semua anak mendapatkan hak pendidikan, perlindungan, pengasuhan dan kesejahteraan pada anak usia dini.
"Tanggungjawab pendidikan adalah tanggungjawab kita bersama, bukan hanya pada pemerintah tapi juga pada masyarakat", ungkapnya.
PAUD Holistik Integratif adalah penanganan anak usia dini secara utuh dan menyeluruh yang mencakup layanan gizi dan kesehatan, pendidikan dan pengasuhan, dan perlindungan, untuk mengoptimalkan semua aspek perkembangan anak yang dilakukan secara terpadu oleh berbagai pemangku kepentingan di tingkat masyarakat, pemerintah dan keluarga.
Berita Terpopuler
20 Sep 2022
Disdikbud Tala Adakan Pelatihan Tari
19 Nov 2020
Disdikbud Menggelar Simulasi Pisa
13 Jan 2021
Tim Bina Dikdas Menghadiri Mkks Smp Tanah Laut